Perkembangan UMKM di Dusun Saradan

Keberadaan UMKM tidak dapat dihapuskan ataupun dihindarkan dari Masyarakat Dusun Saradan. Hal ini disebabkan karena keberadaannya sangat bermanfaat terutama dalam hal pendistribusian pendapatan Masyarakat Dusun Saradan. Selain itu, UMKM juga mampu menciptakan kreativitas yang sejalan dengan usaha untuk mempertahankan dan mengembangkan unsur-unsur tradisi dan kebudayaan masyarakat setempat.

Pada sisi lain, UMKM mampu menyerap tenaga kerja dalam skala yang besar mengingat jumlah penduduk Indonesia yang besar sehingga hal ini dapat mengurangi tingkat pengangguran. Dari sinilah terlihat bahwa keberadaan UMKM yang bersifat padat karya menggunakan teknologi yang sederhana dan mudah dipahami mampu menjadi sebuah wadah bagi masyarakat untuk bekerja.

Dusun Saradan sendiri memiliki berbagai UMKM, seperti mebel kayu, cathering, makanan ringan, dan anyaman. Sumber daya alam yang memadai menjadikan masyarakatnya mengembangkan potensi yang ada sehingga terdapat banyak pengrajin dan penganyam di Dusun Saradan.

Hasil yang mereka kerjakan berupa furniture, plang, material dasar berbahan kayu, anyaman, dan lain-lain. Produk yang mereka buat kemudian dijual mengikuti keinginan pelanggan yang telah memesan sebelumnya. Beberapa di antaranya ada yang sudah memasarkan di online shop untuk memperluas pasar mereka. Selain itu, ditinjau dari UMKM makanan, mereka menjual makanan seperti kue basah,kue putu ayu, donat, martabak mini, risol, yang kemudian di jual sesuai pesanan yang diminta oleh warung sekitar atau kenalan.

Berdasarkan perkembangan UMKM di Dusun Saradan, rata-rata pemilik UMKM memiliki kendala di bagian pemasaran. Menurut Ibu Mia dan Ibu Krismiyati, hal ini disebabkan karena minimnya media pemasaran yang ada sehingga mereka memasarkan produk mereka hanya di lingkup warga setempat dan memproduksi berdasarkan permintaan saja. Selain itu minimnya pengetahuan mengenai UMKM itu sendiri karena kurang nya sosialisasi dan penyuluhan tentang tujuan UMKM itu sendiri Harapan pelaku UMKM di Dusun Saradan adalah ingin lebih dikenal dan bisa memasarkan usaha mereka secara lebih luas.

Ditulis Oleh : Rafi Rizqullah – KKN UII

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *